Mari Wartakan Cahaya Kebenaran Ilahi

Senin, 19 September 2016 | Yanuarius

Mari Wartakan Cahaya Kebenaran Ilahi

Renungan-Katolik.com – Selamat pagi, Sahabat Arsik Renkat! Mengawali pekan ini tentu lebih bersemangat sebab telah melalui hari Minggu untuk menyegarkan raga dan jiwa.

Dalam renungan Sabda Allah hari ini, kita mendapati ajaran Yesus mengenai bagaimana sebijaknya menempatkan pelita di kaki dian. Tentu saja agar cahaya pelita tersebut menerangi ruangan rumah, dan orang yang hendak masuk dapat jelas melihat.

Cahaya dari pelita erat dikaitkan dengan kebenaran. Dalam sabda hari ini, kebenaran tersebut ialah ajaran dari Yesus mengenai keselamatan kepada Allah Bapa melalui diri-Nya. Ajaran tersebut lah yang kini dipercayakan pada kita untuk terus diwartakan. Sehingga setiap insan dapat dengan jelas melihat/ meyakini bahwa Yesus adalah Mesias.

Iman keyakinan yang kita miliki ini kelak menjadi kunci menuju kepada Allah Bapa di surga. Dan jelas dicamkan oleh Yesus sendiri: “…, tetapi siapa yang tidak mempunyai, dari padanya akan diambil, juga apa yang ia anggap ada padanya.”

Terpujilah Tuhan selalu. Amin.

Sumber Permenungan:

Bacaan pertama: Ams. 3:27-34

Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau mampu melakukannya.

Janganlah engkau berkata kepada sesamamu: “Pergilah dan kembalilah, besok akan kuberi,” sedangkan yang diminta ada padamu.

Janganlah merencanakan kejahatan terhadap sesamamu, sedangkan tanpa curiga ia tinggal bersama-sama dengan engkau.

Janganlah bertengkar tidak semena-mena dengan seseorang, jikalau ia tidak berbuat jahat kepadamu.

Janganlah iri hati kepada orang yang melakukan kelaliman, dan janganlah memilih satupun dari jalannya,

karena orang yang sesat adalah kekejian bagi TUHAN, tetapi dengan orang jujur Ia bergaul erat.

Kutuk TUHAN ada di dalam rumah orang fasik, tetapi tempat kediaman orang benar diberkati-Nya.

Apabila Ia menghadapi pencemooh, maka Iapun mencemooh, tetapi orang yang rendah hati dikasihani-Nya.

 

Mazmur:   Mzm. 15:2-3ab,3cd-4ab,5

 

Bacaan Injil:   Luk. 8:16-18

“Tidak ada orang yang menyalakan pelita lalu menutupinya dengan tempayan atau menempatkannya di bawah tempat tidur, tetapi ia menempatkannya di atas kaki dian, supaya semua orang yang masuk ke dalam rumah dapat melihat cahayanya.

Sebab tidak ada sesuatu yang tersembunyi yang tidak akan dinyatakan, dan tidak ada sesuatu yang rahasia yang tidak akan diketahui dan diumumkan.

Karena itu, perhatikanlah cara kamu mendengar. Karena siapa yang mempunyai, kepadanya akan diberi, tetapi siapa yang tidak mempunyai, dari padanya akan diambil, juga apa yang ia anggap ada padanya.”

 

Pustaka: ImanKatolik.or.id | Ziarah Batin 2016

Copyright: www.sesawi.net
Copyright: http://www.sesawi.net

2 pemikiran pada “Mari Wartakan Cahaya Kebenaran Ilahi

Tinggalkan komentar